Kebanyakan diantara perusahaan-perusahaan besar pasti punya divisi khusus yaitu humas atau yang dikenal juga sebagai public relation. Mengingat tugas public relation ini sangatlah penting bagi mereka. Sebab reputasi perusahaan baik buruknya memang salah satunya ditentukan oleh kinerja mereka, apakah memang bagus dan memuaskan ataukah tidak. Jarang mungkin diantara Anda yang tahu bahwa di balik nama baik atau pencitraan perusahaan ada seorang humas yang bekerja keras disana, ada kegiatan public relation disana.
Tugas public relation ini sendiri memang sangat banyak dan mempengaruhi perusahaan. Dibawah akan kita ulas satu persatu, berikut ini diantaranya yang patut Anda ketahui, yaitu:
1. Konseling
Tugas utama mereka adalah sebagai konseling yang nantinya dapat memberikan masukan atau mengarahkan kepada pihak internal management serta yang berhubungan dengan relasi komunikasi dari perusahaan tersebut dengan public, intinya mereka memang menghubungkan antara perusahaan dengan publik.
2. Tim riset
Selain itu mereka juga berlaku sebagai tim riset yang bersinggungan langsung dengan khalayak. Data-data yang didapatkan dari hasil riset tersebut nantinya akan dipakai untuk merancang strategi PR, dengan tujuan untuk mendapatkan strategi yang tepat sasaran di dalam mengatasi masalah yang dihadapi oleh perusahaan.
3. Media relation
Perusahaan memerlukan pihak ketiga yang digunakan untuk menghubungkan mereka dengan public, inilah yang dikenal sebagai media relations. Sarana yang dipakai untuk menyampaikan pesan tersebut kepada khalayak luas juga digunakan sebagai penerima umpan balik atau feedback kepada perusahaan.
4. Publikasi
Nantinya PR juga harus menjalin kerjasama dengan banyak media dengan tujuan untuk mendapatkan publikasi juga. Melalui media ini maka nantinya perusahaan bisa secara mudah melakukan publikasi, sehingga masyarakat luas juga bisa lebih kenal dengan perusahaan tersebut.
5. Employee relations
Tak hanya berhubungan dengan publik yang ada di luar perusahaan, melainkan juga yang ada di dalam perusahaan seperti contohnya karyawan. Karena bagaimanapun karyawan serta top management yang ada dalam perusahaan harus membangun hubungan yang baik guna kemajuan bisnis itu sendiri.
6. Public affairs
Fungsi yang lainnya adalah sebagai public affairs, yaitu bagaimana caranya untuk membangun sebuah keterlibatan secara aktif atau lobbying dengan pemerintah maupun juga berbagai kebijakan public. Apalagi bagaimanapun hal ini juga penting bagi perusahaan, terlebih terkait ranah peraturan perundang-undangan.
7. Issue management
Mereka juga bekerja untuk mengelola mengenai issue yang sedang berkembang di tengah-tengah masyarakat saat ini. Dimana seorang PR juga harus mampu untuk melakukan identifikasi sampai dengan evaluasi untuk menghadapi masalah yang dialami tersebut.
8. Financial relations
Tugas yang lainnya juga berhubungan dengan hubungan keuangan atau financial relations, karena PR ini sendiri juga memegang peranan dalam menjaga maupun menciptakan kepercayaan terhadap para penanam modal lewat berbagai cara yang dilakukan.
9. Industrial relations
Masih ada peran yang lain yang berhubungan dengan konsumen maupun target pasarnya. Fungsi yang satu ini adalah untuk menjaga hubungan dengan organisasi ataupun lembaga-lembaga yang memang punya hubungan dengan aktivitas mereka.
10. Development
Selanjutnya mereka juga punya fungsi di bidang yang satu ini, yaitu untuk membantu memelihara hubungan dengan anggota serta masyarakat yang berkontribusi terhadap hubungan finansial maupun juga sukarela untuk tujuan kemanusiaan ataupun pemberdayaan.
Jenis Kegiatan Public Relation untuk Membangun Relasi
Seperti yang kita ketahui, membangun sebuah relasi dibutuhkan jasa public relation. Terdapat dua kegiatan public relation dalam membangun relasi, yaitu internal relation dan eksternal relation. Berikut akan dijabarkan lebih detail tentang dua kegiatan tersebut.
Internal relations
Pertama adalah internal relation. Kegiatan ini mempunyai manfaat dan tujuan untuk membantu hubungan yang ada di bagian dalam atau internal perusahaan ataupun organisasi. Sehingga untuk kegiatan yang dilakukan juga berhubungan mengenai cara untuk membangun hubungan yang baik di dalam yaitu antar karyawan di perusahaan. Untuk kegiatan yang dapat dilakukan ada dua yaitu, pertama employee relation yaitu public relation yang dapat untuk membangun hubungan baik karyawan perusahaan. Karyawan juga bisa memberikan masukan yang ditujukan untuk kemajuan perusahaan. Kedua yaitu shareholder relations, public relations yang berkaitan mengenai hubungan baik dengan para pemegang saham. Sehingga untuk kegiatan yang dilakukan dari PR tersebut diharapkan dapat membangun hubungan yang baik dan membangun kepercayaan.
External relations
Kegiatan PR selanjutnya adalah external relations yang mempunyai tujuan atau kegiatan untuk membangun hubungan luar perusahaan. Bergerak dengan cara bekerjasama dengan pihak-pihak yang ada di luar perusahaan atau organisasi. Untuk membangun kerjasama tersebut berikut beberapa relations yang dapat menjadi objek atau tujuan dari external relation, yaitu:
Community relations
Usaha untuk membangun relasi yang dibutuhkan dengan komunitas agar memiliki reputasi yang baik di kalangan komunitas ataupun umum. Membangun hubungan komunitas yang baik ini juga akan bermanfaat untuk meningkatkan kemajuan perusahaan.
Media atau press relations
Berikutnya kegiatan PR yang penting untuk membangun hubungan dengan media atau pers. Hal ini dapat untuk membentuk kelancarkan komunikasi sehingga dapat meningkatkan publikasi dan publisitas yang dibutuhkan perusahaan.
Goverment relations
Merupakan hal penting untuk membangun hubungan baik dnegan pihak pemerintah. Sehingga bisa menyesuaikan kebijakan dan tidak melanggar peraturan.
Customer relations
Kegiatan untuk membangun hubungan baik dengan pelanggan perusaaan.
Supplier relations
Membangun hubungan baik dengan para penyalur, supplier atau agen dari perusahaan, supplier juga dapat digolongkan sebagai customer. Nantinya mereka yang akan membantu perusahaan untuk menyalurkan barang dan jasa yang dimiliki.
Sangat banyak tugas public relation tentunya, semua hal itu terkadang tidak dapat dilakukan sendiri oleh PR perusahaan, untuk itu banyak yang beralih menggunakan jasa konsultan pr sehingga perusahaan tak perlu lagi untuk repot-repot dalam memikirkan hal yang dibahas tadi. Apalagi untuk perusahaan yang tidak punya divisi khusus humas pastinya akan membutuhkan bantuan, dan Anda dapat mempercayakannya pada SSSCOMMUNICATIONS.